Batman Begins - Help Select
Hai kawan-kawan semua! Selamat datang di blog kami yang sederhana ini. Terima Kasih atas kunjungan anda

Langkah - Langkah Install Mozilla Firefox di Windows 7

Cara Install Mozilla Firefox di Windows 7, Administrator Mozilla Firefox - Selamat siang menjelang sore cah, sepertinya sudah lama nih cah kudus belum update postingan terbaru, hehe. Banyak kegiatan offline, jadi baru sempat corat-coret lagi. Pada postingan sebelumnya cah kudus telah share mengenai Cara Mengganti Gambar Header Twitter, Terbaru!. Bagi teman-teman yang belum coba, silakan dicoba ya ? Nah, pada kesempatan ini cah kudus akan share mengenai topik yang ada hubungannya install software di komputer, yaitu Cara Install Mozilla Firefox Windows 7

Cara Install Mozilla Firefox di Windows 7
Bagi teman-teman yang sering kencan dengan PC/ Laptop pasti tidak asing lagi dengan yang namanya Install Software. Pada umumnya jika ingin install software tinggal klik Next, Next dan Finish. Tetapi beda lagi ceritanya saat ingin install suatu software tiba-tiba muncul task Run as yang didalamnya terdapat keterangan :

You may not have the necessary permissions to use all the Feature of the program you are about to run. You may run this program as a different user or continue to run the program as the current user.
  • Current user (Nama PC)
  • Run the program as the following user : Username Password

Misalnya Anda tidak merasa setting password pada PC/ Laptop dan Anda langsung klik tombol OK, maka akan muncuk task Error dan didalamnya terdapat keterangan :

Logon failure: user account restriction. Possible reasons are blank passwords not allowed, logon hour restrictions, or a policy restriction has been enforced

Masalah Firefox Tidak Bisa Diinstall

Sabar, Kalem cah, hehe. Sebenarnya tidak cuma install software saja. Jika Anda menggunakan command prompt (CMD) ada perintah-perintah yang tidak bisa digunakan menggunakan user account biasa. (Baca : Command Prompt - Powercfg Energy). Solusinya : Anda memerlukan izin dari Administrator untuk menjalankan program, perintah yang Anda inginkan.

Cara Install Mozilla Firefox di Windows 7
Dulu pernah ada teman yang tanya email via Email. Kurang lebihnya seperti ini

saya mau tanya tentang menginstall mozilla firefox, karena setiap saya ingin menginstall selalu keluar admistator. meminta username dan password. tapi selalu gagal. minta tipsnya mas apa yang harus saya lakukan? apa lagi mozilla firefox saya sudah saya uninstall. jadi internet saya hanya menggunakan internet explorer.

Solusi Install Mozilla Firefox di Windows 7

Kembali lagi ke topik awal. Terus bagaimana caranya agar bisa install mozilla firefox dengan mudah tanpa ada pemberitahuan task Run as dan task Error? Caranya seperti ini cah :
  1. Klik kanan Firefox Setup 16.0.1.exe (kebetulan saat ini versi terbaru mozilla firefox adalah 16.0.1), Pilih Run as administrator
  2. Muncul pertanyaan Do you want to allow the following program to make changes to this computer?, Pilih Yes
  3. Nanti muncul Welcome to the Mozilla Firefox Setup Wizard
Selamat Anda telah bisa melewati kegalauan saat menginstall firefox, hehe. Silakan lakukan instalasi software seperti biasa, Next Next Finish. Saya ambil screenshoot diatas dari laptopnya teman kos saya yang kebetulan mengalami kasus seperti diatas, hehe. Sekian yang dapat saya sampaikan cah. Semoga bermanfaat. Semangat siang menjelang sore :D

Baca selengkapnya : Cara Install Mozilla Firefox di Windows 7 | Cah Kudus http://yuuddaa.blogspot.com/2012/10/cara-install-mozilla-firefox-windows-7.html#ixzz2G1j4gzle
Difference - Cah Kudus (Alam Yuda)
Under Creative Commons License: Attribution Non-Commercial

/*navigasi*/